Tour Hemat Logo

The Best Saints Of France

November 29, 2023

Hari 1

Jakarta
Peserta berkumpul untuk terbang menuju Paris, Prancis.

Hari 2

Paris – Lisieux
Tiba di Paris, menuju Lisieux, tempat ziarah terbesar kedua, setelah Lourdes. Kita akan berdoa dan mengikuti Ekaristi di Basilika St.
Theresia yang indah dan mosaik megah.
Anda akan berkesempatan untuk melihat relikui, pakaian, dan benda-benda pribadi St. Theresia, saat Anda mengunjungi rumah keluarganya, Les Buissonnets.

Hari 3

Lisieux – Mont St. Michel – Lisieux
Pagi ini Anda akan diantar ke pantai Normandy yang terkenal dalam sejarah Eropa ketika terjadi Perang Dunia II. Setelah itu, kita kunjungi Mont St. Michel yang sangat indah, di mana Biara Le Mont St. Michel, juga dikenal sebagai “Keajaiban Dunia Barat” berada. Sore hari kembali ke Lisieux untuk istirahat

Hari 4

Lisieux – Pontmain – Tours
Kita lanjutkan perjalanan menuju Pontmain, berziarah ke Our Lady of Pontmain, juga dikenal sebagai Our Lady of Hope. Bunda menampakkan diri pada 17 Januari 1871. Perjalanan dilanjutkan ke kota Tours. Kita akan mengunjungi Basilica St. Martinus, Uskup ketiga kota Tours (abad IV) yang dinyatakan Santo. Juga Katedral Tours.

Hari 5

Tours – Lourdes
Dari Tours, perjalanan dilanjutkan menuju Lourdes. Setiba di Lourdes, kita bisa mengikuti Prosesi Lilin yang diikuti oleh peziarah dari seluruh dunia.

Hari 6

Lourdes
Pagi ini kita mulai dengan Perayaan Ekaristi di gua atau kapel yang sudah disediakan untuk group kita. Setelah itu dilanjutkan dengan Jalan Salib ke Puncak Kalvari. Lalu Anda juga dapat Mandi (Cuci Muka) Air Suci Lourdes pada jam tertentu. Sore hari acara bebas dapat Anda gunakan untuk berdoa di Gua Penampakan.

Hari 7

Lourdes – Avignon
Kita tinggalkan kota Lourdes, menuju Avignon, sebuah kota yang pernah menjadi Istana Paus (Palais des Papas), ketika Gereja mengalami perselisihan sehingga memunculkan Paus tandingan, pada abad XIV

Hari 8

Avignon – La Salette
Hari ini perjalanan dilanjutkan ke suatu desa kecil nan indah, La Salette di mana Bunda Maria pada tahun tahun 1946 menampakan diri kepada dua orang anak kecil yang bernama Maximin dan Melanie.

Hari 9

La Salette – Ars – Paray Le Monial – Nevers
Perjalanan dilanjutkan ke desa kecil, tempat seorang pastor sederhana nan kudus, Yohanes Maria Vianey, Pastor dari Ars. Kita juga juga akan mengunjungi Kapel Visitasi, waktu Yesus memperlihatkan Hati Kudus-Nya kepada St. Margaret Mary Alacoque. Dari Paray Le Monial, perjalanan dilanjutkan ke Nevers melalui Lembah Loire yang indah.
Nevers adalah tempat di mana St. Bernadette tinggal selama dua belas tahun di Biara Saint Gildard, dan dimakamkan di sana.

Hari 10

Nevers – Paris
Setelah mengadakan Ekaristi pagi, kita lanjutkan perjalanan ke kota Paris.
Setiba di Paris, Anda kami hantar menuju Basilica Sacre Coeur, Montmartre, tempat Ignatius Loyola dan teman-temannya mengucapkan kaul dan berdirilah Serikat Yesus.

Hari 11

Paris
Hari ini, Anda akan dihantar untuk berdoa dan Misa di Kapel Medali Wasiat berdoa melihat jenazah St. Catherine Laboure yang tidak rusak. Sejenak mengelilingi dan foto stop kota Paris. Katedral Notre Dame, Menara Eiffel, Invalides, L’Arch de Triomphe dan Champ-Elysees, salah satu jalan raya paling terkenal di dunia. Setelah makan siang, Anda kami beri kesempatan untuk berbelanja.

Hari 12

Paris – Jakarta
Setelah makan pagi, waktu bebas, hingga tiba waktunya Anda akan dihantar ke bandara untuk terbang ke tanah air.

Hari 13

Jakarta
Tiba di Jakarta